Thursday, November 7, 2019

Cara menolak atau menghindar untuk Masuk grup WhatsApp




Mungkin diantara kalian mempunyai lusinan grup  WhatsApp di HP kalian, mulai dari grup WhatsApp alumni PAUD, TK, SD, SMP, SMA, SMK, Kuliah, komplek RT, RW, geng teman2 terdekat,. Bahkan saya pernah punya grup WhatsApp yang mungkin agak sedikit konyol, yaitu grup WhatsApp korban pesawat delayed dan itu hanya bertahan 1 hari 1 malam, dan grup itu bubar dengan sendirinya. Bahkan saya sering di undang di grup-grup WhatsApp yang bagi saya itu tidak penting, sebut saja grup WhatsApp “pengendara motor yang berteduh dibawah jembatan UI”, grup WhatsApp mau menghadiri pernikahan kawan, biar berangkatnya bareng-bareng, grup WhatsApp pembasmi kutu anjing, sampai-sampai saya punya grup WhatsApp yang nama grup nya “Gak jelas”
 karna emang grup itu ngomongin yang gak jelas, grup itu grup alumni teman-teman kuliah,. Padahal kita sudah ada 3 grup WhatsApp yang lain,. Mau langsung left grup kadang kita gak enak hati dan alasan yang lainnya,  yang lebih kocak saya juga tergabung dalam grup WhatsApp yang bernama “Grup Kocak” tapi sama sekali grup WhatsApp itu sama sekali tidak ada kocak-kocaknya.. malah cenderung ke percakapan atau obrolan "tingkat tinggi" hehehe...

Keluar dari Grup


ok kita lanjut.. lupakan kedua grup - grup yang diatas,.. ohyah harus kita akui untuk Keluar dari sebuah grup WhatsApp selalu menjadi sesuatu yang agak rumit. Dan bukan karena perkara menekan tombol lalu kita keluar dari grup - grup itu . Ini lebih merupakan ketidaknyamanan dari semua yang orang-orang yang ada di grup itu. Pasti kita berpikiran kalau kita tiba-tiba left grup Apa yang akan dipikirkan teman, keluarga, atau rekan kerja Anda tentang Anda pada saat, di tengah-tengah percakapan yang tidak terlalu menarik bagi kita, mereka melihat bahwa si A keluar dari grup tanpa pamit atau basa-basi.. waauuw...

Fitur Baru
Tapi kini kita tidak usah terlalu memikirkan itu atau terlalu kuatir akan hal-hal seperti itu, sebab WhatsApp  baru saja mengembangkan fitur yang memungkinkan pengguna untuk menghindari ditambahkan tanpa izin mereka. Saya harus berterima kasih kepada WhatsApp, untuk fitur baru mereka ini.. WhatsApp thanks brooo  or sist…!!!!...

Seperti yang diberitahukan WABetaInfo dan https://faq.whatsapp.com, Fitur ini sendiri sudah tersedia pada versi WhatsApp Android versi 2.19.308. bukan hanya pengguna android pengguna iOS dan Windows Phone juga sudah bisa menikmati fitur baru dari whatsapp ini.


Cara menghindari ditambahkan atau di undang ke grup WhatsApp yang mungkin tidak penting

sering kali kita ditambahkan ke grup WhatsApp tanpa pemberitahuan sebelumnya,. Dengan fungsi ini, setelah kita di undang, mereka harus menunggu kita untuk menerima undangan itu. Sedikit mirip dengan beberapa aplikasi sosial media yang lagi ternd saat ini, Dan ini bukan hanya itu saja fitur ini juga bertujuan  agar nomor dan nama kita tidak terlihat oleh anggota grup dimana anda di undang untuk bergabung, hingga kita memutuskan untuk bergabung.





Untuk menghindari kejutan yang tidak  terlalumenyenangkan ini, pertama harus membuka WhatsApp> lalu  Privasi> pengaturan Grup dan kemudian pilih kesempatan di mana Anda dapat ditambahkan tanpa persetujuan Anda di antara tiga opsi: "semua orang", "kontak saya" atau "tidak ada".
Atau ikuti langkah – langkah berikut
-          pilih menu "Accounts" dan kemudian pilih "Privacy" dan klik "Groups".
-          "Everyone", "My contacts", dan "My contact except...". My contact except
-          lalu kita memilih siapa saja kontak yang ingin kita blokir,
-          agar mereka tidak bisa memasukkan kita ke grup WhatsApp tanpa persetujuan kita.
-          klik tombol centang yang terletak di bagian kanan bawah untuk menyimpan preferensi pengguna.
Pemberitahuan undangan masuk ke grup percakapan akan berlaku selama 72 jam. Jika ingin menggunakan metode link ini,
kita bisa memilih  atau menggunakan opsi Everyone di dalam menu "Who can add me to groups" di atas tadi.
Kalau masih belum berhasil juga, silhkan ganti  versi WhatsApp anda dengan versi yang terbaru..
Selamat mencoba.

https://faq.whatsapp.com
https://www.androidpit.com
dirangkum oleh : MixNewsDotCom / Arnoldus Leo Karra

AI

  Bagaimana Cara Kerja Kecerdasan Buatan AI bekerja dengan menggabungkan sejumlah besar data dengan cepat, pengolahan berulang, dan algori...